Wahai orang-orang beriman, sambutlah seruan Allah dan Rosul, ketika menyeru kalian kepada apa yang menghidupkan kalian.” (Al-Anfaal [8] : 24) Setiap kali aku melewati sekelompok malaikat pada malam Isra', pasti mereka berkata, 'Hai Muhammad, perintahkan umatmu untuk melakukan bekam.' (HR. Ibnu Majah)
Senin, 02 Maret 2009
Terapi Bekam dan Pijat Telinga Untuk Alergi
Alergi adalah reaksi merugikan yang berlebihan ketika seseorang terpapar oleh suatu zat [alergen] melalui kontak kulit, inhalasi, mencerna, atau injeksi. Reaksinya bias berupa asthma bronkhiale, hay fever, odema angioneurotis, shock anafilaksis, bermacam-macam kegatalan kulit, mual atau muntah.
Terapi bekam bisa mengurangi gejala alergi, seperti hidung tersumbat dan nafas berbunyi, setelah penderita mendapat perawatan untuk pertama kalinya. Setidaknya dibutuhkan 6-10 kali perawatan untuk meredakan gejala-gejala alergi. Banyak pasien yang terbebas dari gejala alergi setelah menjalani satu seri perawatan, namun ada juga yang membutuhkan perawatan lanjutan setiap beberapa bulan, atau sekali dalam setahun.
Titik bekam : Hegu [LI4], Quchi [LI11], Xuehai [SP10], Weizhong [BL40], dan Sanyinjiao [SP6].
Modifikasi :
a. Untuk pathogen luar sindroma angin, tambahkan titik Dazhui [GV14], dan Fengchi [GB20].
b. Untuk akumulasi panas di lambung dan usus kecil, tambahkan titik Zhongwan [CV12] dan Zusanli [ST36].
c. Untuk mual dan muntah, tambahkan titik Neiguan [PC6].
d. Untuk nyeri pada perut, diare atau konstipasi, tambahkan titik Tianshu [ST25].
Catatan : Titik Weizhong [BL40] dapat dilakukan bekam basah.
Titik telinga : Fengxi [SF1, Zi], paru-paru [CO14], Shenmen telinga [TF4], limpa [CO13], dan endokrin [CO18].
Catatan : Setiap kali melakukan perawatan, pilihlah 2-3 titik, dan lakukan perangsangan sedang hingga kuat, 1x/hari.
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar